asarpua.com

Walikota Medan Tinjau Sejumlah TPS, Pemilu di Medan Lancar

ASARPUA.com – Medan – Walikota Medan Dzulmi Eldin bersama Wakil Walikota Akhyar Nasution dan Sekda Kota Medan Wiriya Alrahaman meninjau sejumah TPS di Kota Medan, Rabu (17/04/2019). Peninjauan yang dilakukan usai melakukan pencoblosan di di TPS 112 Komplek Citra Wisata, bertujuan untuk melihat sekaligus memastikan pelaksanaan Pemilu 2019 untuk memilih calon legislatif (caleg) maupun calon presiden (capres) dan calon wakil presiden (cawapres) di Kota Medan berjalan dengan aman dan lancar.

Ketika melakukan peninjauan, Walikota kompak bersama Wakil Walikota dan Sekda mengenakan kemeja putih dipadu celana hitam. Di samping itu lagi, Walikota dan Wakil Walikota memakai topi, sedangkan Sekda tanpa menggunakan topi. Adapun pertama yang ditinjau adalah TPS 001 Jalan KH Zainul Arifin, Kelurahan Madras Hulu, Kecamatan Medan Polonia.

Bersamaan itu sekitar pukul 10.00 WIB, Gubsu Edy Rahmayadi bersama sejumlah unsur Forkompimda Sumut dan pimpinan organisasi perangkat daerah (OPD) tiba di lokasi. Kedatangan Gubsu bersama rombongan langsung disambut Walikota bersama Wakil Walikota dan Sekda yang dilanjutkan dengan peninjauan.

Di  TPS 1 terdapat 244 jumlah pemilih sesuai daftar DPT namun yang telah melakukan pencoblosan saat penijauan berlangsung baru 102 pemilih.

Gubsu sempat melakukan perbincangan dengan petugas KKPS terkait dengan pelaksanaan pemilihan yang dilakukan. Dari penjelasan singkat, petugas KPPS mengatakan pelaksanaan pemilihan berjalan dengan aman dan lancar meski belum seluruh pemilih yang namanya masuk dalam DPT melakukan pencoblosan.  Dalam peninjauan yang dilakukan tersebut, baik Gubsu beserta rombongan maupun Wali Kota sempat bertemu dengan dengan salah seorang pemantau asing yang juga melakukan pemantauan guna melihat proses pemilihan caleg maupun capres dan cawapres di  TPS 1.

Walikota bersama Wakil Walikota dan Sekda kemudian melanjutkan peninjaun ke TPS 1 Jalan Taruma, Kelurahan  Petisah Tengah, Kecamatan Medan Petisah. Ditempat itu terdaftar 219 pemilih yang terdaftar dalam DPT dengan perincian sebanyak 115 pemilih perempuan dan 104 pemilih lelaki. Walikota selanjutnya menyapa warga yang tengah menunggu antrian untuk melakukan pencoblosan di bilik suara.

Setelah itu Walikota melanjutkan peninjauan TPS lainnya yang ada di Jalan Taruma, sebab ada 8 TPS yang disediakan untuk menampung warga yang ingin menggunakan hak pilihnya guna memilih caleg maupun capres dan cawapres sesuai pilihan hati. Setelah itu peninjauan dilanjutkan ke 5 TPS lainnya di Kecamatan Medan Baru. Dengan demikian total peninjauan yang dilakukan sebanyak 14 TPS dari 3 kecamatan di Kota Medan (as-01)

Related News

Kebut Persiapan PON, Pj Gubsu Agus Fatoni Minta Bupati/Walikota Lakukan Sosialisasi Secara Masif

Redaksi

HD-Firman dan Monasduk Duha Ambil Formulir Balon di Partai Perindo Nisel

Redaksi

Pasangan Capres Jokowi-Maruf Unggul Telak di Nias Selatan

Redaksi