asarpua.com

Bupati Asahan Dampingi Presiden Jokowi Resmikan Jalan Daerah di Tanjungbalai

Mewakili Bupati Asahan, Sekdakab John Hardi Nasution mendampingi Presiden Joko Widodo (Jokowi) meresmikan ruas jalan program Instruksi Presiden (Inpres) Jalan Daerah di Tanjungbalai Provinsi Sumatera Utara (Sumut), Kamis (14/03/2024). (Foto. Asarpua.com/dikas)

ASARPUA.com – Asahan – Mewakili Bupati Asahan, Sekdakab John Hardi Nasution mendampingi Presiden Joko Widodo (Jokowi) meresmikan ruas jalan program Instruksi Presiden (Inpres) Jalan Daerah di Tanjungbalai Provinsi Sumatera Utara (Sumut), Kamis (14/03/2024).

Presiden Jokowi mengatakan, pembangunan jalan tersebut merupakan bagian dari upaya pemerintah mempercepat peningkatan konektivitas dan aksesibilitas di daerah.

“Di Provinsi Sumatera Utara telah dianggarkan Rp868 miliar untuk pembangunan jalan 209 km, untuk 30 ruas jalan di 18 kabupaten/kota,” ujar Jokowi.

Sementara itu, Sekdakab Asahan John Hardi Nasution mengapresiasi Presiden Jokowi yang telah meresmikan jalan tersebut.

“Semoga dengan bantuan dari pemerintah pusat yang telah membangun jalan Inpres di 30 lokasi yang di antaranya adalah Kabupaten Asahan, kiranya apa yang telah dilaksanakan dapat membantu akses masyarakat dalam beraktivitas,” harapnya.

Hadir pula mendampingi Presiden Jokowi, Menteri PUPR Basuki Hadimuljono, Pj Gubsu dan Walikota Tanjungbalai. (Asarpua)

Reporter : Nirwan

Related News

Kapolres Tanah Karo Resmikan Asrama Tri Brata

Redaksi

Bupati Asahan Dampingi Presiden Jokowi Resmikan Tol Tebingtinggi – Indrapura – Limapuluh – Kisaran

Redaktur: Martin Tarigan

Walikota Resmikan Kantor DPD KNPI Kota Medan

Redaksi