ASARPUA.COM – Medan – Walikota Medan Dzulmi Eldin menggelar rapat dengan unsur Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kota Medan di Herritage Hotel Grand Aston Medan, Senin (17/09/2018), untuk membangun sinergitas sekaligus minta dukungan agar pelaksanaan Musabaqah Tilawatil Qur’an Nasional (MTQN) XXVII tahun 2018 berlangsung 04-13 Oktober berlangsung sukses.
Rapat dipimpin langsung Walikota didampingi Wakil Walikota Medan Akhyar Nasution dan Plh Sekda Kota Medan Wirya Al Rahman. Hadir Ketua DPRD Medan Henry Jhon Hutagalung, Kapolrestabes Medan Kombes Pol Dadang Hartanto, Dandim 0201/BS Letkol Inf Yuda Rismansyah, Danlanud Soewondo Medan Kolonel Pnb Dirk Poltje Lengkey, Kapolresta Pelabuhan Belawan AKBP Ikhwan serta unsur Forkopimda lainnya.
Satpol PP memaparkan penertiban pasar tumpah yang telah dilakukan karena menjadi pemicu kemacetan selama ini, termasuk penertiban papan reklame yang sangat mengganggu estetika Kota Medan.
Sedangkan Perusahaan Daerah (PD) Pasar Kota Medan mengemukakan telah menyiapkan tempat penampungan bagi para pedagang kaki lima (PK5) yang terkena penertiban, terutama di pasar-pasar terdekat. Dengan demikian penertiban yang dilakukan tidak mematikan para PK5 untuk mencari nafkah.
Walikota mengingatkan kepada seluruh OPD terkait untuk dapat melaksanakan tugas sesuai dengan tupoksinya masing-masing, serta menjalankan apa yang menjadi masukan dari unsur Forkopimda. Sebab, Kota Medan harus menjadi tuan rumah yang baik. Apalagi MTQN XXVII akan dihadiri 6.200 kafilah dari 34 provinsi di Tanah Air. “Para kafilah inilah yang harus kita layani dengan sebaik-baiknya,” kata Walikota.
Sebelumnya, Wakil Walikota Akhyar Nasution mengawali rapat menerangkan, telah mengajak seluruh stakeholder yang ada di Kota Medan, terutama pemilik hotel agar tidak mememanfaatkan momen MTQN untuk menaikkan tarif hotel. Disamping itu kita juga berharap agar pihak hotel menyambut seluruh kafilah dengan ramah dan melayani sebaik-baiknya. (as-01)