ASARPUA.com – Pemerintah Kota (Pemko) Medan mulai lagi melakukan pembersihan parit dibeberapa wilayah rawan banjir di Kota Medan. Setelah sebelumnya Wakil Walikota Medan Akhyar Nasution bersama Dinas PU dan warga membersihkan parit Jalan Perintis Kemerdekaan dan Jalan HM Joni kini bahkan sampai Kapoldasu Irjen Pol Agus Andrianto ikut mengurusi sampah Kota Medan bersama Walikota Medan Dzulmi Eldin membersihkan Sungai Kera, Selasa, (25/06/2019)
Kali ini dinamakan gotong royong massal mengerahkan seluruh petugas yang terdiri dari unsur Brimob Polda Sumut, Polrestabes Medan, Dinas PU, Dinas DKP, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD), camat se-Kota Medan, Balai Wilayah Sungai (BWS) Sumatera II, personel Petugas Penanganan Prasana dan Sarana Umum (P3SU) dari seluruh kecamatan lebih dahulu mengikuti apel di Lapangan Sekolah Kepolisian Negara (SPN) Sampali yang berjarak sekitar 110 meter dari Sungai Kera dipimpin Kapolda Sumut.
Tapi Medan kok tetap banjir? Ini bukan pencitraan kan
“Kami sadar bahwa tanggung jawab ini bukan hanya menjadi tanggungjawab pemerintah semata tapi juga tanggungjawab kita semua, termasuk Poldasu,” kata Agus.
Walikota Medan Dzulmi Eldin mengatakan, gotong royong massal ini dilakukan untuk mengatasi genangan air maupun banjir sekaligus mendukung pencanangan Medan bersih sampah. Diakui Wali Kota, upaya tersebut tidak bisa dilakukan Pemko Medan sendiri tetapi harus didukung penuh semua pihak.
“Jadi melalui gotong royong massal ini, kita ingin mengedukasi masyarakat sehingga mereka senantiasa menjaga kebersihan lingkungan tempat tinggalnya masing-masing, khususnya yang bermukim di pinggiran Sungai Kera agar mereka tidak menjadikan sungai ini sebagai tempat pembuangan sampah,” harapnya seraya mengimbau kepada masyarakat agar mengurangi penggunaan plastik dalam kehidupan sehari-hari karena sulit terurai.(as-01)