asarpua.com

Wagubsu Optimis Kesehatan Masyarakat Sumut Meningkat 

ASARPUA.com – Medan – Wakil Gubernur Sumatera Utara (Wagubsu), Musa Rajekshah optimis tingkat kesehatan masyarakat Sumut akan meningkat. Hal ini dapat dilakukan jika terwujud sinkronisasi program peningkatan kesehatan antara Kabupaten/Kota, Provinsi dan Pusat secara strategis.

Hal itu diungkapkannya saat membuka acara Rapat Kerja Kesehatan Daerah (Rakerkesda) Provinsi Sumatera Utara, di Hotel Grand Mercure Medan AngkasaSelasa (26/03/2019)“Dengan berkolaborasinya semua unsur ini akan dihasilkan penguatan pelaksanaan kesehatan menuju cakupan kesehatan semesta di Sumut,”ujar Wagubsu.

Lebih lanjut dikatakan Wagubsu, cakupan kesehatan semestaini menjamin seluruh masyarakat mempunyai akses untuk kebutuhan pelayanan kesehatan promotif, preventif, kuratif dan rehabilitatif yang berkualitas dan efektif.

“Cakupan kesehatan semesta ini menjadi suatu keniscayaan dalam  mewujudkan visi misi Pemprovsu yakni mewujudkan masyarakat Sumut bermartabat dalam kehidupan karena memiliki kesehatan yang prima,” ujarnya.

 Begitupun, Wagubsu memaparkan saat ini Sumut tengah dihadapkan dengan berbagai tantangan dan isu-isu yang kritis yang perlu dijawab dengan peningkatan cakupan dan mutu imunisasi, percepatan eliminasi tuberculosis, percepatan penurunan stunting, percepatan penurunan AngkaKematian Ibu (AKI), Angka Kematian Neonatal (AKN) serta peningkatan pencegahan dan pengendalian penyakit tidak menular.

Oleh karena itulah, sambung Wagubsu, untuk penguatan pelayanan kesehatan melalui 5 isu dimaksud, dibutuhkan rencana aksi di tingkat Provinsi dan Kabupaten/Kota. “Kami minta agar rencana aksi yang disusun dapat dilaksanakan secara konsisten dan berkesinambungan. Sebab tantangan ke depan pembangunan kesehatan akan semakin berat, terutama dalam menghadapi era globalisasi yang menuntut kita dapat berkompetisi dengan daerah-daerah bahkan negara-negara yang sudah lebih maju,” ujarnya.

Sementara itu, Menteri Kesehatan Republik Indonesia,Prof. Dr. dr. Nila Djuwita Faried Anfasa Moeloek, SpM, memberi apresiasi terhadap semangat Pemprovsu untuk melakukan peningkatan kesehatan di Sumut.

“Saya mengapresiasi Pemprovsu atas pembangunan kesehatan di Sumut untuk meningkatkan kesehatan masyarakat,” katanya.

Menurut Menkes, peningkatan kesehatan dapat dilakukan dengan mulai melakukan pembenahan rumah sakit yakni RS Haji Medan, sebab RS ini melayani masyarakat dalam dan luar kota Medan.“Tak hanya itu peningkatanpenyuluh kesehatan juga sudah harus menjadi prioritas kesehatan di Pemprov Sumut, agar semua penyakit atau wabah bisa langsung diatasi dengan cepat,” kata dia. (as-01)

Related News

RKLA Sumut Siap Menangkan Bobby – Aulia Jadi Walikota dan Wakil Walikota Medan 2020 – 2024

Redaksi

Buka Puasa Bersama MQS, Gubsu: Wanita Tiang Negara

Redaksi

Anggota Dewan Minta Dishub Medan Data Lahan Parkir

Redaksi