asarpua.com

Satlantas Polres Labuhanbatu Libatkan Badut Zebra Sosialisasikan Tertib Berlalulintas

Personel Satlantas Polres Labuhanbatu bersama badut zebra saat melaksanakan Operasi Zebra Toba 2024, di Jalan MH Thamrin Rantauprapat, Sabtu (19/10/2024). (Foto. Asarpua.com/Humas)

ASARPUA.com – Labuhanbatu – Berbagai cara dilakukan personel Satuan Lalulintas (Satlantas) Polres Labuhanbatu dalam menyosialisasikan tertib berlalulintas. Salah satunya dengan melihatkan badut zebra pada pelaksanaan Operasi Zebra Toba, Sabtu (19/10/2024) di Rantauprapat. Kehadiran badut zebra itu menjadi perhatian sejumlah warga pengendara.

“Sosialisasi ini untuk meningkatkan kesadaran masyarakat dalam berlalulintas di jalan raya,” kata Kapolres melalui Kasi Humas AKP Syafrudin Amir kepada wartawan.

Dia menyebut sosialisasi ini juga bertujuan untuk mendorong masyarakat meningkatkan kedisiplinan dalam berlalulintas. Tujuannya untuk menurunkan angka fatalitas kecelakaan serta mengurangi pelanggaran lalulintas.

“Dalam sosialisasi, tim Satlantas menyampaikan himbauan penting kepada pengendara yang melintas. Petugas juga memberikan brosur berisi informasi penting mengenai tata tertib berlalulintas, seperti pentingnya menaati rambu-rambu dan peraturan lalulintas,” sebutnya.

Menurut AKP Syafrudin, sosialisasi ini merupakan bentuk langkah proaktif untuk menciptakan budaya tertib berlalulintas bagi masyarakat Kabupaten Labuhanbatu.

“Setelah sosialisasi ini, kami berharap masyarakat lebih memahami pentingnya mematuhi rambu-rambu dan peraturan lalulintas, demi keselamatan bersama di jalan raya,” ujar Kasi Humas.

Ia juga mengatakan, Satlantas akan terus menggiatkan sosialisasi seperti ini selama Operasi Zebra Toba 2024.

“Harapan kita setelah ini angka kecelakaan lalulintas minim dan pelanggaran lalulintas berkurang signifikan,” ujarnya. (Asarpua)

Reporter : Martin Tarigan

Related News

Pelajar di Labuhanbatu Tewas Dirampok, Polisi Tangkap Pelaku

Bawa Sabu, Warga Labusel Ditangkap Polsek Bilah Hulu

Kapolres Labuhanbatu Bersama PJU dan Bintara Ibadah Minggu Kasih di GBKP Rantauprapat