asarpua.com

Jadwal dan Tatacara  Registrasi Peserta Lulus SNMPTN di Unimed

ASARPUA.com – Medan – Civitas Unimed mengucapkan selamat bergabung bagi siswa-siswi yang telah dinyatakan lulus jalur SNMPTN Tahun 2020.

Meski lulus, namun siswa-siswi diharapkan segera melihat informasi tentang tata cara registrasi ulang mahasiswa baru dan persyaratan apa saja yang harus dipersiapkan. Informasi tersebut dapat dilihat di laman www.unimed.ac.id.

Tata Cara dan Jadwal Registrasi Mahasiswa Baru Unimed

Jalur SNMPTN Nonbidikmisi Tahun Akademik 2020/2021

  1. Persiapan Dokumen Praregistrasi (Khusus Non-KIP Kuliah):

Calon mahasiswa Unimed Jalur SNMPTN Tahun 2020 harus mempersiapkan dokumen dalam bentuk softcopy yang masing-masing filenya maksimal 100 kb dalam bentuk JPG yaitu sebagai berikut :

  1. Kartu peserta SNMPTN tahun 2020
  2. Surat Keterangan Tanda Lulus (SKTL) dari SMA/SMK/MA (menyusul setelah pengumuman kelulusan mulai 5 Mei s.d 10 Mei 2020)
  3. Kartu Keluarga (KK)
  4. Pasfoto berwarna ukuran 3×4
  5. Daftar penghasilan kedua orangtua (jika orangtuanya sebagai penerima upah/gaji)
  6. Surat pernyataan penghasilan kedua orang tua (jika yang bukan penerima upah/gaji)
  7. Bukti Pembayaran PBB tahun 2019 bagi status rumah milik sendiri.
  8. Bukti Pembayaran Pajak seluruh kendaraan bermotor (untuk semua kendaraan bermotor yg dimiliki oleh anggota keluarga yg nama-namanya tercantum dalam kartu keluarga calon mahasiswa)
  9. Bukti Pembayaran Listrik bulan 3 (tiga) bulan terakhir.
  10. Bukti Pembayaran Air Bersih (PAM) 3 (tiga) bulan terakhir bagi yg menggunakan PAM.
  11. Surat pernyataan penghasilan orangtua (format dapat di download di laman http://bak.unimed.ac.id.).

Apabila daya yang diisikan ternyata tidak benar/memanipulasi data, maka diberikan sanksi dibatalkan sebagai calon mahasiswa baru.

  1. Registrasi
  2. Seluruh calon mahasiswa Unimed jalur SNMPTN 2020 wajib melakukan registrasi secara online mulai tanggal 9 April s.d 4 Mei 2020 dengan mengisi/upload ke lamanhttp://bak.unimed.ac.id/registrasi, semua dokumen di atas (kecuali dokumen no. 2), dan surat pernyataan mematuhi peraturan akademik dan tata tertib kampus di Unimed (yang dapat di unduh di lamanhttp://bak.unimed.ac.id/registrasi, untuk kemudian mencetaknya serta menempelkan materai 6000 dan menandatanganinya serta menguploadnya kembali).
  3. Mengupload Surat Keterangan Tanda Lulus (SKTL) di lamanhttp://bak.unimed.ac.id/registrasipada tanggal 5 – 10 Mei 2020.

III.  Pembayaran Uang Kuliah

Besaran uang kuliah dan jadwal pembayarannya akan disampaikan setelah registrasi tahap II melalui website resmi Unimed.

Apabila calon mahasiswa Unimed tidak melakukan registrasi dan pembayaran uang kuliah sesuai jadwal di atas dengan alasan apapun, maka haknya sebagai mahasiswa Unimed dinyatakan gugur.

Tata Cara dan Jadwal Registrasi Mahasiswa Baru Unimed

Jalur SNMPTN Khusus Calon Penerima KIP Kuliah Tahun 2020.

  1. Persiapan Dokumen Praregistrasi :

Calon mahasiswa Unimed jalur SNMPTN (KIP-Kuliah) Tahun 2020 harus mempersiapkan dokumen dalam bentuk coftcopy yang masing-masing filenya maksimal 100 kb dalam bentuk JPG yaitu sebagai berikut:

  1. Kartu peserta dan/atau tanda bukti lulus jalur SNMPTN (KIP-Kuliah) tahun 2020
  2. Kartu Indonesia Pintar (KIP)
  3. Surat Keterangan Tanda Lulus (SKTL) dari SMA/SMK/MA (menyusul setelah pengumuman kelulusan mulai 5 Mei s.d 10 Mei 2020)
  4. Kartu Keluarga (KK)
  5. Daftar penghasilan kedua orangtua (jika orangtuanya sebagai penerima upah/gaji)
  6. Surat pernyataan penghasilan kedua orang tua (jika yang bukan penerima upah/gaji)
  7. Bukti Pembayaran PBB tahun 2019 bagi status rumah milik sendiri.
  8. Bukti Pembayaran Pajak seluruh kendaraan bermotor (untuk semua kendaraan bermotor yg dimiliki oleh anggota keluarga yg nama-namanya tercantum dalam kartu keluarga calon mahasiswa)
  9. Bukti Pembayaran Listrik bulan bulan terakhir bagi yang menggunakan listrik PLN.
  10. Bukti Pembayaran Air Bersih (PAM) bulan terakhir bagi yg menggunakan PAM.
  11. Surat keterangan tidak mampu/miskin dari lurah/kepala desa tempat tinggal yang bersangkutan.
  12. Registrasi
  13. Seluruh calon mahasiswa Unimed jalur SNMPTN (KIP-Kuliah) 2020 wajib melakukan registrasi secara online mulai tanggal 9 April s.d 4 Mei 2020 dengan mengisi/upload ke lamanhttp://bak.unimed.ac.id/registrasi, semua dokumen di atas (kecuali dokumen no. 3), dan surat pernyataan mematuhi peraturan akademik dan tata tertib kampus di Unimed (dapat di unduh di lamanhttp://bak.unimed.ac.id/registrasi, untuk kemudian mencetaknya serta menempelkan materai 6000 dan menandatanganinya serta menguploadnya kembali).
  14. Mengupload Surat Keterangan Tanda Lulus (SKTL) di lamanhttp://bak.unimed.ac.id/registrasipada tanggal 5 – 10 Mei 2020.

Apabila pada waktu yang telah ditetapkan di atas, para calon mahasiswa Unimed tidak melakukan registrasi dengan alasan apapun, maka haknya sebagai mahasiswa Unimed dinyatakan gugur.(as-14)

Related News

Wagubsu Blusukan ke Pasar Nou Gunungsitoli

Redaksi

Hasto Kristyanto: Tuduhan Rahmawati di Luar Konteks dan Kurang Etis

Redaksi

Akhyar Ajak Masyarakat Manfaatkan Rooftop Sebagai RTH

Redaksi