asarpua.com

Disdukcapil Kabupaten Karo Masih Layani Dokumen Kependudukan Tatap Muka 

ASARPUA.com  – Tanah Karo – Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Disdukcapil) Kabupaten Karo di jalan Veteran  Kabanjahe masih tetap melayanan pengurusan dokumen kependudukan secara tatap muka  langsung.

Warga masyarakat Karo masih terlihat ramai duduk pada kursi antrian yang disediakan. Antrian pendaftaran administrasi kependuduka meliputi akte kelahiran, akte perkawinan, akte kematian, akte perceraian, akte pengesahan anak, KIA dan KTP hampir tidak ada jarak.

Juga petugas tetap harus bersentuhan dengan warga, terutama tangan untuk perekaman sidik jari untuk penerbitan KTP (kartu tanda penduduk).

Himbauan untuk mencegah penyebaran Covid-19 dengan mengurangi mobilitas orang dari satu tempat ketempat yang lain dan menguurangi kerumunan sepertinya belum begutu diindahkan.

“Kita juga sedikit ragu,karena yang datang kemari ini kita tidak tau darimana dia.  Dimana dia selama ini, ” keluh salah seorang petugas yang tidak mau namanya dipublikasikan kepada ASARPUA.com, Jumat (20/03/2020 di halaman Kantor Disdukcapil Karo di Kabanjahe.

“Untuk warga masyarakat yang melakukan perekaman KTP karena bersentuhan langsung dengan petugas maka kita sarankan cuci tangan, semprot disinfektan.  Prtugasnya juga kita anjurkan untuk memakai sarung tangan dan masker, ” ujar salah seorang staf  bidang Kependudukan Disdukcapil Karo, Dedy Surbakti. (as-01)

Related News

Angka Kesembuhan Pasien Covid-19 Sumut Capai 36 Persen

Redaksi

Pemprovsu Salurkan BLT Awal Mei, Begini Teknisnya

Redaksi

Kejari Karo Musnahkan Barang Bukti Narkoba

Redaksi