asarpua.com

Asisten I Setdakab Labuhanbatu Ajak Jajaran Kompak Hadapi Bencana

ASARPUA.com – Labuhanbatu – Asisten I Setdakab Labuhanbatu, Sarimpunan Ritonga mengajak seluruh jajarannya kompak dalam menghadapi segala bencana yang terjadi di daerah itu.

“Mari tingkatkan kesadaran, kekompakan dan kesiapan dalam menghadapi berbagai kemungkinan terjadinya bencana di bumi ika bina en pabolo yang kita cintai ini,” ujar Sarimpunan saat memimpin apel gabungan pegawai pemerintah kabupaten (Pemkab) Labuhanbatu, di halaman kantor BKPP, Senin (08/01/2024).

Selain itu, ia juga menginstruksikan Kepala BPBD dan jajarannya untuk cepat tanggap dan sigap dalam penanganan bencana dengan tetap berkoordinasi dengan instansi terkait dan pemerintahan secara berjenjang mulai dari kecamatan, desa, dan kelurahan.

“Saya harap agar semua menjadi bagian dari solusi, bersama-sama membangun ketangguhan masyarakat dan menciptakan lingkungan yang lebih aman dan siap menghadapi segala tantangan,” pungkasnya.

Apel gabungan ini diikuti para Asisten, para kepala OPD, pejabat eselon 3 dan 4, jabatan fungsional, dan staf di lingkungan Pemkab Labuhanbatu. (Asarpua)

Reporter : Martin Tarigan

Related News

Pemberangkatan Calhaj Labuhanbatu ke Medan Gunakan Jasa KAI

Plt Bupati Labuhanbatu Resmikan Rumah Layak Huni Bantuan Baznas

Pemkab Labuhanbatu dan KAI Teken MoU Transportasi Jamaah Haji ke Medan

Redaktur: Martin Tarigan