asarpua.com

Antonius Tumanggor Minta Diskon SPP 50 Persen Srlama Pandemi Covid-19

SARPUA.com – Medan – Wakil Ketua Fraksi Partai  Nasdem DPRD Medan Antonius Devolis Tumanggor meminta pengelola lembaga pendidikan dan sekolah negeri terutama swasta di Kota Medan untuk memberikan diskon 50 persen uang SPP mulai April, Mei dan Juni.

Pemberian diskon itu sebagai bentuk ikut sertanya pihak yayasan atau pengelola pendidikan merasakan kesulitan ekonomi yang dialami orang tua siswa menghadapi Pandemi Covid 19. “Setidaknya 3 bulan ke depan diberi diskon SPP 50 persen . Syukur-syukur kalau ada yang bisa kasih gratiskan 100 persen,” kata Antonius Tumanggor di Medan, Kamis (02/04/2020).

Menurutnya,  sudah sepatutnya pengelola swasta ikut punya peran membantu meringankan beban ekonomi orang tua murid. Apalagi sesuai kebijakan Walikota Medan kegiatan proses belajar mengajar selama masa Pandemi Corona dilakukan secara online di rumah.

Kegiatan tersebut tentu praktis menghemat pengelola sekolah karena biaya listrik , air dan pendukung kegiatan lainnya tak lagi dipergunakan di sekolah. “Di beberapa sekolah dan kampus perguruan tinggi yang memiliki fasilitas AC, tentu selama masa libur ini tak menghidupkannya. Tentu ada juga penghematan maka wajar memberikan diskon SPP,” tegasnya.

Sementara justru orang tua siswa malah terpaksa mengeluarkan tambahan biaya untuk membeli paket internet karena anaknya mengikuti pelajaran via online.

Antonius berharap Plt Walikota Medan juga sebaiknya mengeluarkan imbauan serupa agar pengelola lembaga pendidikan swasta memberikan diskon SPP. “Kalau Plt Walikota ikut mengimbau tentu pihak pengelola sekolah dan lembaga pendidikan swasta bisa lebih terdorong memberikan diskon SPP,” ucapnya.

Ia menyebut pemberian diskon sebaiknya 3 bulan terhitung April, Mei dan Juni sesuai perkiraan siklus Pandemi Covid 19 yang imbas sosialnya masih akan terasa hingga Juni mendatang. (as-01)

Related News

Hasyim Ikut Musrenbang RKPD Kota Medan Tahun 2021

Redaksi

91 KK di Desa Hililaza Mazino Terima Dana BLT

Redaksi

Pemprovsu Fasilitasi Pemulangan 547 TKI dari Malaysia ke Daerah Asal

Redaksi