asarpua.com

IDI Sergai Bersama Wabup Bagikan Sembako kepada Warga

ASARPUA.com – Sei Rampah – Ikatan Dokter Indonesia (IDI) Kabupaten Serdang Bedagai (Sergai) bersama Wakil Bupati Sergai (Wabup) membagikan sembako kepada warga terdampak Coronavirus Diseasr 2019 (Covid-19).

Wabup Sergai H. Darma Wijaya bersama dengan Pengurus IDI Cabang Sergai membagikan 30 paket sembako kepada kelompok abang becak dan supir angkotbertempat di Kantor IDI Cabang Sergai, Sei Rampah, Kamis (23/04/2020).

Wabup menyampaikan apresiasi atas kegiatan yang dilaksanakan karena merupakan salah satu langkah meringankan kondisi kelompok masyarakat yang terdampak secara ekonomi akibat pandemi Coronavirus Disease 2019 (Covid-19).

“Kita ketahui bersama jika pandemi ini telah ditetapkan sebagai Bencana Nasional karena penyebarannya yang sangat masif dan jumlah korban yang terjangkit maupun yang meninggal dunia cukup banyak,” kata Wabup Sergai..

Maka dari itu, Wabup  berharap jangan ada lagi masyarakat yang acuh apalagi sampai meremehkan dampak virus Corona. “Walau sampai hari ini Kabupaten kita masih belum ditemukan kasus positif Covid-19, namun bukan berarti kita bisa mengendurkan waspada. Justru di saat seperti ini masyarakat bersama dengan pemerintah mari semakin memperkuat sinergi, memperkuat komitmen, untuk menjaga agar status nihil Covid-19 di Kabupaten Sergai dapat tetap bertahan sampai masa pandemi ini berakhir nanti.

Dia menilai inisiatif IDI Cabang Sergai menjadi representasi sinergitas karena secara mandiri menggalang donasi dan mendistribusikan ke masyarakat yang membutuhkan. “Pemerintah tentu tidak bisa menghadapi tantangan ini sendirian. Lewat bencana ini relasi antara pemerintah dan masyarakat diuji.

Kata Wabup momen pembagian donasi pada hari ini menjadi salah satu bukti jika relasi baik antara Pemerintah dan kelompok masyarakat termasuk kelompok profesi seperti IDI masih terjaga dengan baik.

Wabup juga meminta masyarakat benar-benar menerapkan imbauan pemerintah untuk melaksanakan protokol kesehatan dengan menjaga kebersihan dan menjalankan physical distancing.

“Kami meminta agar masyarakat disiplin dalam menerapkan aksi preventif, mulai dari menggunakan masker saat beraktivitas di luar rumah, rajin mencuci tangan dengan benar, menghindari kerumunan sekaligus tidak menciptakan kerumunan. Usaha dan keseriusan kita bersama menentukan keberhasilan dalam menuntaskan tantangan ini,” tandasnya.

Sementara Ketua IDI Cabang Sergai dr. H. T. Kusuma Putra, M.Kes menginformasikan kegiatan pembagian sembako ini merupakan hasil dari galang dana seluruh anggota IDI Cabang Sergai.

Rekan-rekan dokter IDI Sergai menyisihkan rezeki untuk bisa sedikit berbagi dengan saudara-saudara kita yang saat ini sedang mengalami kesulitan akibat dampak pandemi, terutama jasa angkutan umum seperti becak dan angkot yang mengalami penurunan pendapatan.

Ketua IDI berharap kegiatan ini bisa terus rutin digelar dan berdampak baik bagi masyarakat di saat kondisi bencana seperti sekarang.

Posko Covid Terima dan Salurkan Bantuan

Dihari yang sama, Posko Gugus Tugas juga menerima bantuan Ikatan Dokter Indonesia (IDI) Cabang Sergai berupa face shield (pelindung wajah) sebanyak 150 unit.

Ada pula bantuan sebanyak 1500 butir telur yang diberikan oleh CV. Himpun Eka Ternak dari Desa Sukasari kecamatan Pegajahan.

Kemudian Primkop Kartika A Kodam I Bukit Barisan juga memberikan bantuan di Posko Gugus Tugad berupa bantuan sebanyak 1 ton beras yang diterima oleh Sekdakab Sergai H M Faisal Hasrimy, AP, M.AP.

Posko Distribusikan Bantuan

Sebelumnya bantuan pun sudah didistribusikan oleh Posko Gugus Tugas kepada perwakilan masyarakat Dusun III Desa Firdaus Kecamatan Sei Rampah. Di hari yang sama, nelayan Pantai ATP Kecamatan Perbaungan juga menerima bantuan berupa 40 paket sembako. (as-01)

Related News

PDP Corona Meninggal Dunia di RSUP HAM, Camat Medan Tuntungan Bersama Forkopimcam Gelar Rakor

Redaksi

Bupati Asahan Lantik 45 Kades Terpilih

Redaksi

Jembatan Pancur Pola Penghubung 4 Kecamatan di Karo Terancam Ambruk

Redaksi