asarpua.com

GOPTKI Beri Makanan Tambahan untuk Anak PAUD dan TK

ASARPUA.com – Medan – Lenggak lenggok penari cilik menarikan Tari Persembahan khas Melayu membuka acara Pemberian Makanan Tambahan Bagi Anak Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD)Tahun 2019. Acara diselenggarakan oleh Dinas Pendidikan Kota Medan bekerjasama dengan DPC GOPTKI Kota Medan di Gedung Serba Guna Dharma Wanita di Jalan Rotan Medan, Jumat (29/11/2019) pagi.

Acara yang dihadiri langsung Ketua DPC GOPTKI Kota Medan Nurul Khairani Lubis Akhyar, SE ini berlangsung semarak oleh keceriaan anak-anak peserta didik dari lembaga PAUD di 21 kecamatan se Kota Medan. Sebanyak 226 paket berupa makanan tambahan dibagikan kepada anak-anak PAUD dan Taman Kanak-kanak (TK).

Dalam sambutannya Nurul Khairani Lubis mengatakan, kualitas konsumsi dipengaruhi oleh keragaman jenis pangan yang dikonsumsi. Semakin beragam jenis pangan yang dikonsumsi semakin mudah untuk memenuhi kebutuhan gizi bahkan semakin mudah tubuh untuk memperoleh berbagai zat gizi lainnya yang bermanfaat.

“Berdasarkan kenyataan sampai saat ini pola konsumsi pangan anak-anak masih menunjukkan kecenderungan kurang maka perlu adanya pemberian makanan tambahan guna pertumbuhan dan perkembangan anak khususnya,” kata Nurul.

Dalam upaya memenuhi kebutuhan tersebut, sambung Nurul, DPC GOPTKI Kota Medan bekerja sama dengan Dinas Pendidikan Kota Medan pada tahun ini kembali melaksanakan kegiatan pemberian makanan tambahan kepada anak Paud dan TK di Kota Medan. “Pemberian makanan tambahan ini adalah stimulan kepada anak Paud dan TK melalui kelompok bermain sebanyak 151 paket dan TK sebanyak 75 paket,” paparnya.

Nurul berharap melalui pemberian bantuan makanan tambahan ini upaya pemberian asupan gizi kepada anak dapat terpenuhi. “Oleh karena itu, pada kesempatan ini saya meminta kepada pengelola Paud dan TK dapat menyosialisasikan program pemberian makanan tambahan ini kepada orang tua anak didiknya masing-masing agar para orang tua juga dapat memberikan makanan tambahan di rumahnya masing-masing,” kata dia.

Karena, tambah Nurul, peran orang tua sebagai pengelola persiapan makanan di rumah sangat berpengaruh  dalam pemberian asupan gizi terhadap anak-anak. (as-01)

Related News

Dewan Pakar: Tol Medan-Berastagi Tingkatkan Daya Saing 11 Kabupaten Sumut/Aceh

Redaksi

Balon Bupati Sowa’a Daftarkan Diri ke Partai Nasdem Nisel

Redaksi

Kapoldasu, Irjend Pol Martuani Sormin Pimpin Sertijab 5 Kapolres Sejajaran Poldasu

Redaksi