asarpua.com

Nelayan yang Dikabarkan Hilang Saat Melaut Akhirnya Ditemukan Selamat

ASARPUA.COM – Nias Selatan, Salah seorang nelayan atas nama Asrul Fau (46 ) warga komplek Baloho lingkungan V, Telukdalam, Kabupaten Nias Selatan sempat dikabarkan hilang saat melaut diperairan Telukdalam Nias Selatan. Setelah pencarian akhirnya berhasil korban ditemukan dalam keadaan selamat.

Menurut informasi, pada hari Kamis, (19/07/2018) dini hari, Asrul Fau pergi melaut berangkat sendirian, namun hingga siang hari, Asrul Fau tak kunjung kembali. Keluarga jadi resah lalu.

Dari keterangan istri korban bernama Satimanis Sihura, korban biasanya pergi melaut pada  malam hari dan pulang pada pagi hari, tetapi hingga siang hari  korban belum kembali sehingga pihak keluarga korban melaporkan hal tersebut ke Basarnas Nias.

Atas laporan dari pihak keluarga tersebut akhirnya Basarnas kemudian berkoordinasi dengan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Nias Selatan, Lanal Nias, serta Koramil Telukdalam yang dibantu oleh nelayan setempat sepakat melakukan pencarian korban di sekitar perairan Telukdalam.

Namun pada hari Kamis, (19/07/2018) sekitar pukul 17.00 WIB, pencarian yang dilakukan akhirnya membuahkan hasil. Korban berhasil ditemukan dalam keadaan selamat terdampar jauh sejauh 4 mil dari pinggir pantai.

“Korban Asrul Fau ditemukan dalam keadaan selamat. Pada saat ditemukan korban dan perahunya sedang terapung di tengah laut sekitar perairan Telukdalam dengan kondisi lemas. Cuaca yang buruk membuat korban terseret arus hingga ke tengah perairan Teluk Dalam” kata Danramil Telukdalam Mayor Hatianus Zega, kepada Wartawan, via selulernya, Kamis, (19/07/2018). (as-hal)

Related News

Polsek Lolowau Kembali Sita 4 Jerigen Tuak Nifaro

Redaksi

TNI dan Polri Siap Amankan Pilgubsu di Kabupaten Nias Selatan

Redaksi

25.559 Ekor Babi Mati di Nias Selatan Tersebar di 17 Kecamatan

Redaksi