ASARPUA.com – Medan – Wakil Walikota Medan Akhyar Nasution di dampingi Kepala BKD dan SDM Kota Medan Muslim Harahap menghadiri acara Millennial Road Safety Festival (MRSF) yang gelar di Lapangan Bola Rengas Pulau, Kelurahan Terjun, Kecamatan Medan Marelan, Minggu (03/03/2019) pagi.
Pada acara MRSF.di Rengas Pulau Wakil Walikita Akhyar Nasution bersama Kapolres Pelabuhan Belawan AKBP Ikhwan Lubis melepas kaum milenial jalan santai. Setelah itu keduanya ikut jalan santai dengan ratusan masyarakat terutama kaum milenial juga diikuti Camat Medan Marelan Yudi Chairuniza, Camat Medan Labuhan Arrahman Pane, Camat Medan Deli Fery Suheri dan Camat Medan Belawan Ahmad
Usai gerak jalan santai, Wakil Walikota kemudian mengikuti senam massal bersama para peserta dan seluruh masyarakat yang hadir. Selanjutnya acara dirangkai dengan berbagai kegiatan diantaranya deklarasi tertib berlalu lintas dan keselamatan lalu lintas, penampilan marching band dari beberapa sekolah tingkat SMA di Kecamatan Medan Marelan serta penampilan Polisi Cilik dari murid tingkat sekolah dasar binaan Polres Pelabuhan Belawan.
Wakil Walikota Akhyar Nasution dalam kesempatan itu menyampaikan apresiasi atas terselenggaranya acara Millennial Road Safety Festival yang digelar jajaran Poldasu melalui Polres Pelabuhan Belawan. Sebab kesempatan ini menjadi momentum bagi seluruh pihak khususnya kaum milenial agar senantiasa menjaga keselamatan dalam berkendara.
“Pemko Medan mengapresiasi kegiatan positif yang bertajuk MRSF 2019. Melalui event ini, semoga kita semua, khususnya para generasi millenial dapat memahami tata tertib berlalu lintas. Dengan demikian seluruh pihak dapat menjadi pelopor keselamatan berlalu lintas di mana pun berada,” kata Wakil Wali Kota. (as-01)