asarpua.com

SMPN1 Medan Terima Bantuan BI Corner Tingkat SMP 

ASARPUA.com – Medan – Sebagai wujud kepedulian sosial Bank Indonesia, Kepala Perwakilan Bank Indonesia (BI) Sumut, Wiwiek Sisto Widayat meresmikan BI Corner di SMP Negeri 1 Medan, di Jalan Bunga Asoka Medan, Kamis (12/09/2019) .

Selain itu, peresmian fasilitas berupa pojok edukasi tersebut bertujuan untuk mendekatkan serta mempermudah akses informasi terkini, khususnya dalam bidang ekonomi sekaligus menumbuhkan minat baca masyarakat, khususnya generasi muda.

Wiwiek mengatakan terdapat 500 koleksi buku, di BI Corner yang mereka resmikan. Jumlah tersebut bisa bertambah seiring munculnya permintaan dari sekolah,

“Ada 500 buku yang kita berikan dan bisa kita tambahkan apa bila ada permintaan dari kepala sekolah sesuai dengan kebutuhan sekolah tersebut,” ungkap Wiwiek.

Sementara itu, Kepala Sekolah SMP Negeri 1 Medan, Lisnawati Susma mengapresiasi dan berterimakasih atas pembuatan BI Corner di sekolah yang dipimpinnya.

Dalam waktu dekat, ia mengaku akan memprogramkan jadwal literasi berdurasi 15 menit bagi seluruh siswanya, sebelum dimulainya pelajaran setiap hari.

“Terimakasih BI Perwakilan Sumut, kami sangat senang atas bantuan yang telah diberikan kepada sekolah kami dan kami akan mempergunakan denga baik. Bantuan ini bisa jadi karakter, ramah anak di lingkungan. Ini merupakan suatu kesempurnaan untuk kegiatan literasi di sekolah,” tutup Lisnawati.

Demikian juga disampaikan  mewakili Kepala dinas Pendidikan Kota Medan, Supri Harahap berterimakasih kepada Kepala Perwakilan Bank Indonesia  Medan , karena sudah memberikan bantuan peralatan perpustakaan .

Jumlah sekolah SMP Negeri di Kota Medan  sebanyak 45  dan  SMP swasta sebanyak 345 , hingga hari ini baru SMP Negeri 1 Medan atu-satunya yang mendapat kesempatan  bantuan dari Bank Indonesia .

Oleh sebab itu dimohom kepada  siswa dan seluruh pendidik SMP Negeri 1Medan ini  agar benar-benar mempergunakan fasilitas  dari Bank Indonesia , katanya. (as-14)

Related News

Wagubsu Berharap Mahasiswa Teknik USU Terus Tingkatkan Inovasi

Redaksi

Kodim Lamongan Rajut Sinergitas dan Kekompakan Melalui Kamis Bersinergi

Redaksi

Gubsu Apresiasi Pencanangan Zona Integritas PTA Medan

Redaksi