28/04/2025
asarpua.com

Pj Gubsu Kukuhkan Faisal Arif Nasution Pjs Bupati Labuhanbatu

Pj Gubernur Sumatera Utara (Gubsu), Agus Fatoni mengukuhkan H Faisal Arif Nasution SSos MSi sebagai Pejabat sementara (Pjs) Bupati Labuhanbatu, Senin (23/09/2024). (Foto. Asarpua.com/dikla)

ASARPUA.com – Labuhanbatu – Penjabat (Pj) Gubernur Sumatera Utara (Gubsu) Agus Fatoni mengukuhkan H Faisal Arif Nasution SSos MSi, sebagai pejabat sementara (Pjs) Bupati Labuhanbatu. Kepala Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Perizinan Terpadu Satu Pintu Provinsi Sumut, itu dikukuhkan setelah ditunjuk oleh Menteri Dalam Negeri (Mendagri) melaksanakan tugas-tugas pemerintahan di Kabupaten Labuhanbatu, setelah Plt Bupati Hj Ellya Rosa maju sebagai wakil bupati (Wabup) pada Pilkada 2024.

“Mendagri melalui Pj Gubernur Sumut telah mengukuhkan H Faisal Arif Nasution SSos MSi, sebagai pejabat sementara Bupati Labuhanbatu,” kata Sekda Labuhanbatu Ir Hasan Heri Rambe melalui Asisten Pemerintahan dan Kesra, Drs Sarimpunan Ritonga kepada wartawan, Selasa (24/09/2024).

Dia menyebut penunjukan Pjs Bupati Labuhanbatu menyusul karena Plt Bupati Hj Ellya Rosa maju sebagai calon Wabup pada Pilkada Labuhanbatu.

Pengukuhan terhadap Pjs Bupati Labuhanbatu bersamaan dengan para Pjs kepala daerah lainnya, Senin (23/09/2024), di Aula Tengku Rizal Nurdin, Rumah Dinas Gubsu di Medan.

H Faisal dikukuhkan bersama Pjs Bupati Asahan, Serdang Bedagai, Labuhanbatu Utara, Toba, Nias, Nias Utara, Pakpak Barat, Simalungun, Tanjungbalai, Pematangsiantar dan Gunungsitoli.

“Berdasarkan putusan MK, Faisal Arif Nasution diperkirakan akan memimpin pemerintahan di Kabupaten Labuhanbatu sejak dikukuhkan sampai habis masa cuti kampanye Plt Bupati Labuhanbatu, Hj Ellya Rosa Siregar, di bulan November mendatang,” sebutnya.

Sekda menyambut baik dan menyampaikan selamat datang kepada H Faisal Arif Nasution sebagai Pjs Bupati Labuhanbatu.

“Selamat datang dan bertugas di Kabupaten Labuhanbatu, semoga terus bersinergi menjalankan roda pemerintahan di Kabupaten Labuhanbatu” sambutnya.

Asisten Pemerintahan dan Kesra, Sarimpunan mengingatkan dan menghimbau seluruh ASN Pemkab Labuhanbatu untuk menjaga netralitas pada masa Pilkada ini.

“Jaga netralitas sebagai ASN. Jangan ada keberpihakan pada salah satu calon. Mari tetap bekerja sesuai tupoksi kita,” pesannya. (Asarpua)

Reporter : Martin Tarigan

Related News

Pjs Bupati Labuhanbatu Anjangsana ke Panti-panti Asuhan

Pemkab Labuhanbatu Imbau Masyarakat Bayar Pajak Kendaraan, Manfaatkan Pemutihan

Pjs Bupati Labuhanbatu Apresiasi Kemenag Berkolaborasi DPF Sosialisasikan Pembangunan Ekonomi Keumatan Melalui ISF