asarpua.com

Pj Gubsu : Kemerdekaan Tidak Diraih Secara Instan

ASARPUA.COM – Medan – Pejabat Gubernur Sumatera Utara (Pj Gubsu) Drs Eko Subowo MBA  menyampaikan “Kerja Kita Prestasi Bangsa” tidak hanya menjadi tema HUT ke 73 Kemerdekaan RI, tapi juga membuka pikiran dan menyadarkan seluruh masyarakat, bahwa kemerdekaan, kemajuan dan keberhasilan tidak bisa diraih secara instan.

Hal itu disampaikan Pj Gubsu dalam sambutan tertulis yang dibacakan Sekretaris Daerah Provinsi Sumatera Utara (Sekdaprovsu) Dr Ir Hj R Sabrina MSi ketika menjadi inspektur upacara (Irup) HUT ke 73 Kemerdekaan RI, Jumat (17/08/2018) di halaman Kantor Gubernur Sumatera Utara (Gubsu) Jalan Pangeran Diponegoro Medan.

Dikatakannya, dengan kerja bersama atau gotong royong, berbagai persoalan dapat dipecahkan dan  cita-cita bisa direalisasikan. Sejarah juga telah membuktikan bahwa kemerdekaan yang diraih bukan  merupakan hasil kerja parsial, melainkan hasil kerja bersama dan kerja keras seluruh bangsa Indonesia.

“Semangat kerja bersama dari seluruh elemen masyarakat pulalah yang membawa Provinsi Sumatera Utara memperlihatkan kemajuan  demi kemajuan politik,”ujarnya

Mengenai Provinsi Sumatera Utara, Pj Gubsu menjelaskan bahwa masyarakat Sumut harus bersyukur, karena daerah yang sangat heterogen terdiri atas berbagai suku bangsa dan agama hingga saat ini kehidupan  masyarakatnya rukun dan damai, terhindari dar konflik.

“Kemerdekaan dan kebersamaan dan kesatuan yang kita laksanakan selama ini, berbagai program pembangunan telah dapat kita rasakan hasilnya. Maka tak lepas dari kebanggaan kita atas perjuangan The Founding Fathers para pahlawan bangsa,”katanya.

Upacara HUT RI  tersebut dihadir sejumlah  Kepala OPD juga  ASN dari jajaran Pemerintah Provinsi Sumatera Utara. (as-01)

Related News

Pj Gubsu Pimpin Apel Kehormatan Renungan Suci di Taman Makam Pahlawan

Redaksi

Nawal Lubis Berharap Tren Sustainable Fashion di Sumut

Redaksi

Sekda Apresiasi Perjuangan Meilinda Peraih Kalpataru Lingkungan Hidup

Redaksi