28/04/2025
asarpua.com

Pemotongan Tumpeng Tandai Pembukaan Pra TMMD di Desa Brengkok

Pembukaan program itu, ditandai dengan adanya pemotongan tumpeng di lokasi TMMD yang dilakukan oleh Kasdim Lamongan, Mayor Chb Heroe Goetojo bersama pihak terkait lainnya, Selasa (13/02/2024). (Foto. Asarpua.com/dikdan)

ASARPUA.com – Lamongan – Pra TMMD 119 di Desa Bengkok, Kecamatan Brondong, Kabupaten Lamongan, Jawa Timur secara resmi dibuka.

Pembukaan program itu, ditandai dengan adanya pemotongan tumpeng di lokasi TMMD yang dilakukan oleh Kasdim Lamongan, Mayor Chb Heroe Goetojo bersama pihak terkait lainnya, Selasa (13/02/2024).

“Pelaksanaan pra TMMD ini sangat penting untuk mengawali pengerjaan. Sehingga bisa mendapatkan hasil yang maksimal,” ucap Kasdim.

Kasdim berujar, pelaksanaan program itu akan terbagi menjadi dua program. Selain program fisik, juga terdapat program non fisik. Untuk program non fisik sendiri, kata Mayor Heroe, pihak Satgas TMMD akan memberikan berbagai macam penyuluhan.

“Penyuluhan itu berkaitan soal kesehatan, Pendidikan, bahaya narkotika dan berbagai materi-materi penyuluhan lainnya,” ucapnya.

Selain melibatkan TNI, Kasdim berujar pelaksanaan program TMMD tersebut nantinya turut melibatkan seluruh stakeholder maupun pihak terkait lainnya.

“Program ini akan melibatkan seluruh unsur dan lapisan masyarakat,” jelasnya. (Asarpua)

Sumber: Dandim 0812/Lamongan, Letkol Arm Ketut Wira Purbawan

Related News

Jelang Pesta Demokrasi, Kodim Lamongan Gelar Apel Pasukan

Redaksi

Babinsa di Wilayah Teritorial Kodim Lamongan Diterjunkan, Sukseskan Ketahanan Pangan

Redaksi

Forkopimda Lamongan Pantau Harga Bahan Pokok di Pasaran

Redaksi