ASARPUA.com – Bogor – Ketua Tim Penggerak Pekerja Kesejahateraan Keluarga (TP PKK) Kabupaten Karo Sariati Terkelin bersama Ketua TP PKK se Indonesia bertemu Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan Ibu Negara Iriana Joko Widodo di Istana Bogor, Kamis (28/02/2019).
Dalam kesempatan itu Ketua TP PKK Kabupaten Karo Sariati yang ditemui di halaman Istana Bogor menyebutkan bahwa kedatangan TP PKK se Indonesia ke Istana Bogor adalah untuk menyelaraskan program kerja ibu Oase KK dengan Ketua TP PKK se Indonesia.
“Audiensi kami ini tidak ada yang khusus atau spesial. Dan misi yang kami bawa pun biasa-biasa saja. Ini sudah rutinitas jika ada kegiatan PKK sehabis Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas), ingin melaporkan dan meminta arahan serta menyelaraskan program kerja, sekaligus mendampingi Ketua Pusat TP PKK Erni Guntarti Tjahjo Kumolo, untuk bertemu dengan ibu Negara Iriana Joko Widodo,” jelas Sariati.
“Mudah mudahan, saat bertemu nanti dengan Presiden Joko Waaidodo dan Ibu Negara Iriana Jaoko Waidodo kami seluruh Ketua TP PKK se-Indonesia, ada pesan dan arahan untuk dapat kami terapkan di daerah masing masing,” pungkasnya.
Seperti dia ketahui Ketua TP PKK Kabupaten Karo Sariati Terkelin Brahmana menghadiri Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (TP-PKK) tahun 2019, diikuti Ketua TP-PKK Provinsi, Ketua TP-PKK Kabupaten/Kota serta Dinas PMD Provinsi se-Indonesia. Rakornas ini dibuka oleh Menteri Dalam Negeri Tjahjo Kumolo sekaligus mewakili pemerintah.
Mengutip pernyataan Mendagri Tjahjo Kumolo, Sariati mengatakan ,Pemerintah sangat mengapresiasi Rakornas yang ditata oleh ibu PKK saat sekarang ini dalam rangka meningkatkan kerjasama, saling memahami, menjaga toleransi sekaligus sebagai wadah untuk bertukar informasi tentang perkembangan daerahnya masing-masing. (as-joh)