asarpua.com

DPRD Medan Minta Pemko Benahi Infrastruktur Atasi Banjir

ASARPUA.com – Medan – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Medan minta Pemerintah Kota (Pemko) membenahi infrastruktur jalan dan drainase untuk atasi banjir di kawasan Petisah Kecamatan Medan Petisah khususnya Jalan Teuku Umar.

Wakil Ketua DPRD Medan, Iswanda Ramli (Nanda) didampinggi Ketua DPRD Medan Henry John Hutagalung mengatakan hal itu yang kembali menijau jalan rusak, Rabu (20/02/2019) di Jalan Teuku Umar, Kelurahan Petisah, Kecamatan Medan Petisah.

“Kawasan Jalan Teuku Umar ini kalau sudah hujan langsung banjir sehingga menyulitkan warga untuk melintas. Kita harapkan Pemko Medan agar segera melakukan pembenahan dengan cepat,” kata Politisi Partai Golkar itu.

Dalam kunjungan kerja itu turut hadir Isa Anshari Kadis PU Kota Medan serta Kadis Kebersihan dan Pertamanan Kota Medan, M Husni.

Nanda mengungkapkan bahwa persoalan banjir di kawasan Jalan Teuku Umar dan sekitarnya sudah lama terjadi tapi belum pernah ditindaklanjuti oleh Pemko Medan.

“Disini saya lahir dan besar sampai menjadi wakil rakyat, tapi persoalan ini pun tak pernah tuntas. Pada hal daerah ini merupakan kawasan inti Kota Medan tapi masih banjir,” ucap Nanda.

Ia berharap adanya wujud kepedulian nyata dari Pemko Medan dalam hal ini Walikota Medan agar bisa menurunkan tim dengan cepat.

”Malu kita jalan-jalan Kota Medan masih ada tergenang kalau hujan. Kawasan Jalan Teuku Umar ini ada ikon kuliner dan wisata Kota Medan, bagaimana dilihat orang yang datang kalau banjir apa tidak malu,” katanya.

Ia juga saat itu pun berharap kepada pejabat Pemko Medan yang hadir agar bisa mengatasi dengan cepat.

”Kalau bisa lakukan pengorekan parit terlebih dahulu.Atau kita sama-sama bergotong royong saya akan turunkan tim dan nanti pun akan saya sumbang tong sampah agar kawasan ini bersih ,” ucap Nanda.

Sedangkan, Henry John Hutagalung Ketua DPRD Medan mendukung langkah tersebut serta memberikan solusi.

”Sistem drainase disini sudah tersumbat akibat limbah dan sisa makanan karena marak rumah makan. Dan sebagian warganya juga telah membuat beton sehingga air sulit mengalir jika warga mengizinkan nantinya seluruh beton didepannya dibongkar dulu lalu dilakukan pengorekan,” kata Henry.

Menanggapi hal itu Kadis PU Medan Isa Anshar mengatakan bahwa pihaknya siap menurunkan tim.”Kawasan Jalan Teuku Umar ini menjadi perhatian kita.Kesulitan kita nantinya karena disini warga sudah membuat beton atau titi beton, jadi saluran pembuangan air tidak bisa mengalir.Jika warga mau ya kita bongkar titinya setiap rumah lalu dibersihkan sampah atau dikorek jadi bisa diatasi dengan cepat,” katanya.

Hal senada juga disampaikan, Kadis Kebersihan dan Pertamanan Kota Medan, M Husni juga akan menurunkan untuk melakukan pembersihan sampah yang telah menumpuk dan pihaknya juga akan memperbaiki lampu penerangan jalan yang rusak disekitar kawasan Jalan Teuku Umar dan sekitarnya. (as-01)

Related News

Wakil Ketua DPRD Medan: Tenaga PHL Dinas PU tak Perlu Resah

Redaksi

Plt Walikota Hadiri Syukuran Wakil Ketua DPRD Medan

Redaksi

Wakil Ketua DPRD Medan HT Bahrumsyah Gelar Syukuran Pelantikan

Redaksi