asarpua.com

Antisipasi Banjir, DPRD Minta Pemko Medan Korek Sedimen

ASARPUA.com – Medan – Merespon keluhan warga, Anggota DPRD Medan Drs Proklamasi K Naibaho meninjau parit yang tumpat di Pasar I Kelurahan Tanjungsari Kecamatan Medan Selayang dan jalan rusak di Jalan Bunga Kantil Pasar VII Padang Bulan Medan, kemarin.

Ditemani beberapa warga, Politisi Partai Gerindra itu melihat langsung kondisi parit yang ternyata dipenuhi sedimen dan sampah. “Kalau begini kondisinya, air tidak akan jalan karena parit ini sudah diisi penuh oleh sedimen dan harus dikorek,” ujarnya kepada warga.

Mengatasinya, Naibaho meminta Dinas PU melalui UPT yang ada di daerah itu segera turun ke lokasi dan melakukan pengorekan. Namun sebelum pihak dinas melakukan pengorekan, ada baiknya warga bersama-sama dengan aparat kelurahan dan kecamatan, turun bergotongroyong mengorek parit tersebut.

Selain itu, Wakil Ketua DPC Gerindra Kota Medan itu berharap pemerintah segera menyambungkan aliran parit itu ke drainase yang besar agar airnya tidak terhenti di situ saja. “Menurut warga, saluran drainase yang besar Ring Road terputus dan tidak menyambung ke aliran drainase Pasar I,” ujarnya lagi.

Akibat tumpatnya parit tersebut, warga sering mengalami kebanjiran saat hujan turun deras. Persoalan parit ini bisa selesai apabila sedimen di dalamnya dikorek.

Namun Proklamasi juga mengingatkan kepada warga agar menjaga parit dengan tidak membuang sampah ke dalamnya. Kalau banyak sampah, parit akan sumbat dan  yang merasakan akibatnya juga adalah masyarakat setempat.

Usai melakukan peninjauan di sana, Anggota Komisi A DPRD Medan itu kemudian meninjau jalan rusak di Jalan Bunga Kantil Pasar VII Padang Bulan Medan. Di lokasi itu, Proklamasi juga mengharapkan adanya perhatian pemerintah karena jalannya sudah sangat rusak parah. Bahkan jalan tersebut sudah tidak layak dilalui karena hampir semua aspalnya terkelupas.

Menurut warga setempat, jalan itu sudah lama rusak namun belum ada perhatian dari pihak Pemko Medan untuk memperbaikinya. Warga sudah berulangkali meminta kepada Pemko Medan untuk melakukan perbaikan melalui media massa dan secara lisan, namun tetap juga tidak ada perbaikan. (as-01)

Related News

Wakil Ketua Komisi IV DPRD Medan Minta Warga Awasi Pembangunan

Redaksi

Cipayung Plus Mahasiswa Kota Medan Diterima Hasyim SE

Redaksi

Akhyar Hadiri Paripurna Penetapan Calon Pimpinan Definitif DPRD Medan 2019- 2024 

Redaksi