asarpua.com

Bupati Karo Irup HUT Bhayangkara.

ASARPUA.com –  Berastagi – Bupati Karo,Terkelin Berahmana,SH inspektur upacara Hari Ulang Tahun ke 73 Bhayangkara di Halaman Polsekta Berastagi Rabu (10/07/2019) sekira pukul 08,00 WIB.

Sebelum upacara digelar terlebih dahulu ditandai pemberian  penghargaan bagi anggota Polres Tanah yang berprestasi kepada Aiptu Gungun Sinulingga bersama perwakilan delapan  orang oleh  Bupati Karo, Terkelin Brahmana SH didampingi Kapolres Tanah Karo, AKBP,  Benny R.Hutajulu.
Bupati Karo, Terkelin Brahmana  pada upacara tersebut membacakan   amanat Presiden RI Jokowi Widodo dan menyampiakan ucapan  terima kasih dan memberikan penghargaan atas kerja keras, pengabdian, pengorbanan, dan perjuangan tanpa pernah mengenal lelah, yang ditunjukkan personel Polri dalam memelihara keamanan dan ketertiban masyarakat, menegakkan hukum, serta memberikan perlindungan, pengayoman, dan pelayanan kepada masyarakat.
“Dalam momentum yang baik ini, marilah kita mendoakan para personel Polri yang gugur dalam tugas memelihara keamanan negara kita. Semoga Allah SWT, Tuhan Yang Maha Kuasa, memberikan balasan atas seluruh pengorbanan, perjuangan, dan pengabdian, serta memberikan kesabaran dan kekuatan bagi keluarga yang ditinggalkan,” paparnya.
Dengan berbagai capaian tersebut, kinerja Polri dalam memelihara keamanan dalam negeri terus mendapatkan apresiasi positif dari masyarakat. Tingkat kepercayaan publik terhadap institusi Polri terus meningkat. Hal tersebut ditunjukkan oleh berbagai survei yang diselenggarakan lembaga-lembaga survei yang kredibel, Polri menjadi salah satu lembaga yang dipercaya.
“Selain itu, pesatnya perkembangan teknologi informasi juga mendorong semakin besar dan beragamnya potensi kejahatan di ruang siber. Demikian pula penyebaran berita bohong dan ujaran kebencian, menjadi ancaman bagi kerukunan, persatuan, dan kesatuan bangsa kita,”. lanjutnya.
Amanat Presiden RI menyampaikan beberapa instruksi sebagai pedoman dalam pelaksanaan tugas, pertama,terus tingkatkan kualitas sumber daya manusia Polri, guna menghadapi berbagai tantangan tugas yang semakin kompleks, serta untuk mendukung terwujudnya Indonesia Emas 2045.
Kedua, Kedepankan strategi pemolisian proaktif dan tindakan humanis dalam mencegah dan menangani berbagai permasalahan sosial yang terjadi dalam kehidupan masyarakat.
Ketiga,Terus tingkatkan kualitas pelayanan publik yang modern, mudah, murah, cepat, secara konsisten dan berkelanjutan.
Keempat,Tingkatkan profesionalisme dalam penegakan hukum, guna mewujudkan penegakan hukum yang profesional, transparan, dan berkeadilan.
Kelima,Perkuat koordinasi dan kerja sama dengan TNI, Kementerian/Lembaga, Pemerintah Daerah, serta masyarakat, dalam memelihara keamanan dalam negeri.
Demikian amanat  Presiden RI. yang disampaikan Bupati Karo,Terkelin Berahmana dihadapan seluruh personil Polres Karo yang mengikuti upacara.
Hadir dalam upacara ini Kapolres Tanah Karo, AKBP. Benny Remus Hutajulu, Sik, Kajari Karo ,Gloria Sinuhaji SH, MH, Wadanyon 125/Smb, Mayor Inf Irwansyah, Danramil 03/Btg, Dim 0205/TK ,Mayor Inf Jimmi Barus, para Kapolsek SE-Tanah Karo, para ibu Bhayangkara Polres Tanah Karo. (as-joh)

Related News

65 Paskibra Karo Sukses Menjalankan Tugasya

Redaksi

Cek Bahan Pokok, Gubsu: Stok Lebaran 1440 H Aman

Redaksi

Satyalancana Pembangunan Untuk Soekirman dari Presiden 

Redaksi