asarpua.com

Tahun Ini, Ada 2200 Hektar Lahan Jagung Untuk Kelompok Tani di Nias Selatan

ASARPUA.com – Nias Selatan – Untuk tahun 2020 ini, Pemerintah Kabupaten Nias Selatan (Pemkab Nisel) melalui Dinas Pertanian telah memprogramkan 2200 hektar pengelolaan lahan jagung bagi kelompok tani (Poktan) di Wilayah Nias Selatan.

Hal ini diungkapkan, Kadis Pertanian Nisel, Ir.Norododo Sarumaha saat ditemui wartawan di Ruang Kerjanya jalan Baloho Indah Teluk Dalam, Senin, (02/03/2020).

Ia menjelaskan, sumber anggaran lahan seluas 2200 hektar itu terdiri dari 200 hektar bersumber dari APBD Nisel Tahun Anggaran 2020, 1000 hektar dari Provinsi dan 1000 hektar dari Pusat.

“Ada 1000 hektar lahan jagung kelompok tani yang sudah kita verifikasi. sedangkan mengenai program dari APBD, kita siapkan bibit dan pupuknya dengan besaran anggaran Rp.557 juta. Sementara, dari provinsi dan pusat hanya dalam bentuk bibit,” tuturnya.

Menurutnya, alasan pihaknya terus memprogramkan pengelolaan tanaman jagung khususnya bagi Poktan, lantaran komoditi jagung sangat dibutuhkan di Kabupaten Nias Selatan terutama selain untuk kebutuhan masyarakat juga untuk kebutuhan ternak.

“Bertani jagung dapat meningkatkan pendapatan masyarakat terutama para kelompok tani. Jadi, silahkan ditanya langsung kepada para kelompok tani jagung, apakah bertani jagung dapat meningkatkan pendapatan mereka atau tidak,” ujarnya.

Disamping itu, daun jagung juga dapat diolah menjadi pupuk organik. “Artinya, selain sangat mudah dan cepat mendapatkan hasilnya, tanaman jagung juga banyak manfaatnya bagi masyarakat,” pungkasnya.

Bahkan, pihaknya akan menghimbau masyarakat Nias Selatan melalui poktan untuk bertani jagung. (Asarpua)

Related News

Bupati Nisel Apresiasi Pengobatan Gratis Polres

Redaksi

Narasumber Paparkan Teknik Peliputan dan Penulisan Berita

Redaksi

Miliki Potensi Wisata Menarik, Nisel Tuan Rumah Sail Nias 2019

Redaksi