asarpua.com

Pemkab Asahan Gelar Musrenbang dan Rembuk Stunting Kecamatan 2025

Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Asahan menggelar Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) dan Rembuk Stunting Kecamatan 2025, bertempat di Kecamatan Setiajanji dan Seidadap, Rabu (13/02/2025). (Foto. Asarpua.com/Dikas)

ASARPUA.com – Asahan – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Asahan menggelar Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) dan Rembuk Stunting Kecamatan 2025, bertempat di Kecamatan Setiajanji dan Seidadap, Rabu (13/02/2025).

Kegiatan ini dibuka Bupati Asahan H Surya BSc, diwakili Asisten Perekonomian dan Pembangunan Oktoni Eryanto, dihadiri anggota DPRD Asahan, Kadis Lingkungan Hidup, Sekretaris Kominfo, Camat, Kepala Kantor Agama Kecamatan, Ketua MUI Kecamatan, Ketua Imtaq Kecamatan dan Ketua TP PKK Kecamatan.

Menyampaikan arahan Bupati Surya, Oktoni menyampaikan Musrenbang kecamatan ini merupakan suatu yang sangat penting sebagai salah satu tahapan perencanaan pembangunan Kabupaten Asahan.

“Kegiatan ini menjadi wadah bagi kita semua untuk berdiskusi, menyampaikan aspirasi, serta merumuskan prioritas pembangunan yang benar-benar aspiratif dan sesuai dengan kebutuhan masyarakat di tiap kecamatan,” sebutnya.

Dia lanjut menyampaikan, di tahun ini pemerintah daerah dalam tahapan penyusunan RPJMD tahun 2025-2029 dengan visi misi Bupati dan Wakil Bupati terpilih.

“Sesuai dengan arahan Presiden, bahwa pembangunan nasional 2025-2029 difokuskan dengan visi “Bersama Indonesia maju, menuju Indonesia emas tahun 2045″, yang bertujuan mencapai masyarakat yang adil, makmur dan harmonis serta berdaulat,” terangnya.

Untuk itu, ia berharap peserta Musrenbang dapat menyampaikan usulan dengan tetap mempertimbangkan skala prioritas, kebutuhan mendesak, serta potensi yang di miliki daerah masing-masing.

Selain itu, Oktoni juga mengingatkan kepada para kepala desa dan perangkat kecamatan agar tetap berkoordinasi dengan perangkat daerah dalam merumuskan program-program pembangunan. (Asarpua)

Reporter: Nirwan Pase

Related News

Sekdakab Asahan Terima Kunker DPRD Sumut

Redaksi

Pemkab Asahan Siap Dukung dan Sukseskan PON XXI

Bupati Asahan Tinjau Pelayanan Kontap Wanita