asarpua.com

Ketua RKLA Bunda Indah: Keharmonisan NKRI Harga Mati

ASARPUA.COM – Jakarta – Ketua Rumah Komunikasi Lintas Agama Indonesia (RKLA) Bunda Indah menegaskan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) adalah harga mati. Dia berharap eskalasi politik menjelang Pilres 2019 jangan sampai memecah dan mengoyak persatuan dan keharmonisan NKRI.

“Para tokoh agama hendaknya memberikan pemahaman dan mencerdaskan umatnya , agar tak terpancing berita hoax, ujaran kebencian dan cacian kepada pemimpin Bangsa yang sama-sama kita cintai,” kata Bunda Indah pada wartawan sesaat sebelum bertolak ke Jakarta, Selasa (18/09/2018).

Bunda Indah yang juga Ketua Majelis Taklim Halimah Sumut ini, berangkat ke Jakarta untuk menghadiri acara pendeklarasian RKLA yang akan diadakan 1 Oktober 2018 di Pelataran Parkir Expo PRJ Kebayoran. Pendeklarasian itu dihadiri tokoh agama, majelis zikir Jokowi, tokoh adat, dan pemuda se Indonesia.

“Diperkirakan 20 ribuan massa dari seluruh Indonesia akan berkumpul. Ini bentuk komitmen sebagai anak bangsa untuk menjaga keutuhan NKRI. Jangan sampai kita dibenturkan satu dengan lainnya karena keinginan segelintir orang yang tak terpuaskan nafsu pribadinya. Gesekan seperti ini harus kita hindari, jadilah anak bangsa sejati dalam bingkai NKRI,” papar Bunda Indah.

Perhelatan pesta demokrasi menurut Bunda Indah, seharusnya menjadi ajang pendewasaan semua dalam rangka meneruskan, mempertahankan dan memajukan  NKRI.

Biarkan Presiden menjalankan roda pemerintahan. Paling lama hanya dua priode, namun NKRI harus tetap ada dan tak boleh digantikan. “Jangan hanya karena Pilpres, kita menjadi terkoyak bahkan terbelah ini tidak boleh terjadi. Siapapun yang terpilih menjadi Presiden RI harus kita hargai, karena dia adalah Presiden Republik Indonesia, Presiden kita semua. Kalau sekarang Presiden kita Joko Widodo, ya harus kita hargai karena itu konsekwensi berdemokrasi hasil pilihan kita,”tegasnya.

Bunda Indah mengucapkan terimah kasih kepada seluruh aparat yang mendukung Deklarasi RKLA. “Terimakasih saya ucapkan kepada seluruh jajaran Kepolisian dan TNI yang telah memberikan dukungan atas terbentuknya dan berjalannya acara ini, semoga membawa keberkahan dan kejayaan Bangsa Indonesia,” pungkas Bunda Indah.(as-01)