asarpua.com

Akhyar Motivasi Para Atlet MMA Asal Medan

ASARPUA.com – Medan – Pelaksana Tugas (Plt) Walikota Medan Akhyar Nasution menerima kunjungan dari para atlet Mixed Martial Arts (MMA) yang berasal dari Kota Medan di Kantor Walikota Medan, Rabu (19/02/2020). Dalam kunjungan tersebut, Akhyar memberikan motivasi kepada para atlet MMA asal Kota Medan yang akan mengikuti pertandingan MMA one pride.

Didampingi Kepala Dinas Kominfo Kota Medan, Zain Noval SSTP MAP dan Kabag Humasy Setda Kota Medan Arrahman Pane SSTP, Akhyar menilai olahraga bela diri MMA ini sangat baik untuk meningkatkan kepercayaan diri khususnya dalam melindungi diri.

“Dengan berlatih bela diri tentunya akan meningkatkan kepercayaan diri kita apabila ada gangguan dari orang lain, bahkan kita juga dapat menolong orang lain yang dalam bahaya,” kata Akhyar.

Karena itulah Akhyar berencana memberikan pembinaan terhadap olahraga MMA ini salah satunya dengan menggelar event pertandingan. Akhyar juga mengatakan bahwa hal ini akan menjadi perhatian dari Pemko Medan untuk mengembangkan olahraga ini lagi kedepannya.

“Ini akan menjadi perhatian Pemko Medan untuk mengembangkan olahraga MMA ini, apalagi peminat olahraga bela diri ini sudah cukup banyak di kota Medan, jadi kami berencana akan membuat event pertandingan untuk para atlet sehingga mereka memiliki wadah dalam mengembangkan kemampuan bela dirinya,” jelas Akhyar.

Sementara itu salah seorang atlet MMA asal Kota Medan Brando memohon dukungan dari Pemko Medan terhadap para atlet yang akan bertanding di arena MMA One Pride. Apalagi kebanyakan para atlet MMA asal Kota Medan saat ini memasuki partai perebutan sabuk juara.

“Kami berharap dukungan dari bapak Plt Wali Kota Medan karena kami akan bertanding untuk memperebutkan sabuk juara dari berbagai class,” harap Brando. (asarpua)

Related News

Gubsu Targetkan Tahun 2023 Sumut Miliki Stadion Internasional

Redaksi

Jelang Ramadan, MUI Sumut Keluarkan Sembilan Fatwa

Redaksi

PDP di Asahan Bertambah Dua Orang

Redaksi