asarpua.com

KKR Natal GPdI Jemaat Perjuangan Berlangsung Sukses Penuh Berkat

ASARPUA.com – Medan- Ibadah Kebaktian Kebangunan Rohani (KKR) Natal Gereja Pantekosta di Indonesia GPdI) Jemaat Perjuangan, Medan berlangsung sukses dan dipenuhi berkat. KKR Natal menampilkan Pengkhotbah bertalenta Pdt. Ir Sucipto Lubis dilaksanakan di Gereja GPiD Jemaat Perjuangan Jalan Perjuangan  Gang Sumba, Medan, Rabu (19/12/2018) malam.

KKR Natal GPdI Jemaat Perjuangan yang digelar rutin setiap tahun ini mengambil Tema: “Marilah kepadaKu semua yang letih lesu dan berbeban berat, AKU akan memberi kelegaan kepadamu’ (Matius 11:28) dengan Sub Tema: “Marilah orang-orang yang susah, yang bermasalah, keluarga yang retak, yang sakit. Tuhan Yesus Kristus jawabannya”. Ibadah diawali lagu puji-pujian yang dipimpin worship leader Pdm. Drg Santy Tambunan, MKes.

Gembala Jemaat Pdt dr Aminuddin Lubis memimpin doa penyembuhan tompang tangan dan berkat kepada jemaah dibantu Tim Pendoa Pdt Ir Sucipto Lubis dan Pdm M Pardede STh pada KKR Natal GPdI Jemaat Perjuangan, Rabu (19/12/2018) malam. (Foto. ASARPUA.com)

Dalam Khotbahnya Pdt. Ir Sucipto Lubis menyampaikan bahwa Kristen tidak bisa menyelamatkanmu, yang menyelamatkanmu hanya Tuhan Yesus.Datanglah kepada Yesus dan bertobatlah meninggalkan dosa-dosa kesayanganmu.Imani Tuhan sebagai juru selamat.

Tidak ada satupun janji Tuhan yang tidak digenapi. Tidak ada yang mustahil bagi Tuhan Allah. Mujijat itu ada, maka bangunlah selalu relasimu dan komunikasimu yang baik dengan Tuhan, maka mujijat Tuhan datang kepadamu, tinggalkan dosa-dosamu, kata Pdt Sucipto Lubis.

Dalam kesempatan itu juga Pdt Ir Sucipto Lubis menyampaikan kesaksiannya bagaiman Tuhan bekerja menunjukkan mujijatnya didalam hidupnya didalam rumah tangganya.

Worship leader Pdm drg Santy Tambunan bersama tim song memimpin lagu lagu pujian pada Ibadah KKR Natal GPdI Jemaat Perjuangan (Foto. ASARPUA.com)

Usai khotbah selanjutnya Pdt Ir Sucipto Lubis mempersilahkan para jemaat tampil ke depan untuk didoakan secara khusus yang dipimpin langsung oleh Gembala Gereja GPdI Jemaat Perjuangan Pdt. dr. Aminuddin Lubis DAF dibantu Tim Pendoa yaitu Pdt Ir Sucipto Lubis dan Pdm M Pardede STh. Puluhan jemaat tampil ke depan untuk didoakan ditopang tangan para pendoa.

Usai ibadah Ketua Panitia KKR Natal GPdi Jemaat PerjuanganPdm Drg Santy Tambunan, MKes mengatakan Ibadah KKR GPdI Jemaat Perjuangan setiap tahun melaksanakan Ibadah KKR Natal di Gereja ini.

“Harapan kita agar Yesus yang lahir dalam kesederhanaan menjadi teladan bagi kita.  Kita harus tampil beda dengan meneladani Kristus sesuai ajaranNya tentang kasih. Kasihilah sesamamu manusia, Kasihilah musuhmu dan berdoalah bagi orang orang yang memusuhi dan menganiaya kamu,” kata Pdm Drg Santy Tambunan, MKes menyampaikan harapannya didampingi Humas: Anto Lubis, Sekretaris Panitia Linda Sy Sianipar, Bendahara Ny Tumanggor Br Situmorang.

Penyalaan lilin Natal diawali Pengkhotbah Pdt Ir Sucipto Lubis, kemuadian Ketua Panitia Pdm drg Santy Tambunan, Pdm M Pardede, dan pengurus lainnya. (Foto. ASARPUA.com)

KKR ditandai dengan penyalaan lilin dan menampilkan dua pemusik Gereja yang handal. Selain seluruh jemaat pada Ibadah KKR Natal GPdI Jemaat Perjuangan ini juga hadir para mahasiswa/I Kristen dari Akper/Akbid Darmo Medan. (as-01)