asarpua.com

Ini Dia Gubsu Lantik 22 Pejabat Eselon III

ASARPUA.com Medan – Kembali Gubernur Sumatera Utara (Gubsu) Edy Rahmayadi bongkar gerbong untuk penguatan dan pemantapan kepemimpinannya di Sumut.

Kali ini Gubsu Edy memulai dari tingkat Kabid. Pencetus Sumut Bermartabat ini melantik 22 Pejabat Eselon III di lingkungan Pemprovsu, di Kantor Gubsu Jalan Diponegoro 30, Medan, Jumat (02/08/2019).

Pelantikan turut dihadiri Wagubsu Musa Rajekshah; Sekdaprovsu R Sabrina, Kadisdik sumut Arsyad Lubis. Plt Kepala BKD Sumut M Khair Harahap beserta pejabat lainnya.

Pantauaan dari 22 pejabat baru yang dilantik, hanya sekitar 13 orang yang hadir dalam pelantikan tersebut. Diantara mereka ada yang menjadi pejabat baru di RS Haji, RS Jiwa, Dinas Pendidikan, Dinas Koperasi dan UKM, dan sebagainya.

Dalam arahannya singkatnya Gubsu menyampaikan bahwa pejabat yang baru dilantik akan menjalankan tugas dengan sebaik-baiknya sesuai dengan tupoksi dan tanggung jawabnya masing-masing yang di amanahkan kepada masing-masing. (as-01)

Related News

90.226 Siswa SMK Sumut Ikut UN, Wagubsu Optimis Lulus 100 Persen

Redaksi

Ketua FPDIP: Mudik Lebaran Pastikan Rumah Aman

Redaksi

Gubsu Ingatkan Pentingnya Pemahaman Politik Berintegritas

Redaksi