28/04/2025
asarpua.com

Hari Jadi ke 429 Tahun Kota Medan, Walikota: Evaluasi Kinerja

ASARPUA.com – Medan – Hari Jadi Kota Medan ke-429 tahun 2019 diperingati dengan upacara bendera di Lapangan Merdeka Medan, Senin (01/07/2019). Walikota Medan Dzulmi Eldin bertindak sebagai inspektur upacara, mengajak mengevaluasi keberhasilan dan kekurangan pembangunan yang masih ada dan mencari solusi terbaik secara bersama-sama. “Sebab, Medan adalah rumah dan masa depan kita yang akan diwariskan kepada anak cucu. Jadi marilah kita bangun dan pelihara dengan bersama-sama,” katanya.

Dihadiri Wakil Wali Kota Akhyar Nasution, Sekda Wiriya Alrahman, Wakil Ketua DPRD Medan Iswanda Nanda Ramli, Kapolrestabes Medan Kombes Pol Dadang Hartanto, Dandim 0201/BS Kol Inf Yuda Rismansyah, Danlanud Soewondo Kol Pnb Dirk Poltje Lengkey, Kapolres Belawan AKBP Ikhwan Lubis, Dandenpom 1/5 Medan Letkol CPM Anggun Henrypriantoro, Danyon marinir Letkol Mar James Munthe serta pimpinan OPD di lingkungan Pemko Medan.

Di sela-sela upacara yang mengusung tema, ‘Bersatu Dalam Kebhinnekaan, Bersinergi Dalam Mewujudkan Medan Kota Masa Depan Yang Multikultural, Berdaya Saing, Humanis, Sejahtera dan Religius, Walikota mengungkapkan, salah satu fakor pokok untuk lebih memberhasilkan pembangunan kota dengan menumbuhkan dan mengembangkan sikap-sikap pembangunan yang positif di tengah masyarakat.

Selain upacara bendera, peringatan Hari Jadi Kota Medan juga diisi dengan penetapan kecamatan dan kelurahan terbaik di Kota Medan tahun 2018. Untuk tingkat kecamatan, Medan Kota keluar sebagai kecamatan terbaik pertama. Terbaik kedua diraih Medan Petisah, sedangkan Medan Tuntungan terbaik ketiga.

Sementara itu untuk kelurahan terbaik pertama diraih Kelurahan Besar (Kecamatan Medan Labuhan), terbaik kedua adalah Kelurahan Pulko Brayan Kota (Medan Barat) dan Kelurahan Harjo Sari II (Medan Amplas) terbaik ketiga. Wali Kota berharap agar keberhasilan ini dapat menjadi spirit sekaligus motivasi bagi kecamatan lainnya untuk berbuat lebih baik sehingga dapat meraih posisi terbaik tahun depan.

Di samping kecamatan dan kelurahan terbaik, juga dirangkaikan dengan penyerahan hadian bagi perawat/bidan teladan tahun 2019 di RSUD Dr Pirngadi Medan atas nama Ewi Kartika Sari, Perawat Madya dengan hadiah ibadah umrah dan Tety Berutu, Perawat Muda dengan hadiah perjalanan rohani ke Yerusalem.

Kemudian Walikota juga memberikan penghargaan kepada pegawai yang telah mengabdikan dan mendedikasikan dirinya dengan mas akerja 10 tahun, 20 tahun dan 30 tahun. Serta pemberian penghargaan kepada 6 orang pemenang lomba penilaian Anggota Perpustakaan Terbaik yang giselenggarakan Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kota Medan. (as-01)

Related News

Poldasu Bongkar Pijat Plus-plus Khusus Gay

Redaksi

Akhyar Hadiri Konser Virtual Amal Peduli Umat 

Redaksi

Cabor Panahan PON XXI, Aceh Menatap Medali dari Divisi Ronde Nasional

Redaksi