asarpua.com

Gerakan Klik Serentak Awali Coklit Data Pemilih di Medan

ASARPUA.com – Medan – Petugas Pemutakhiran Data Pemilih (PPDP) mulai hari ini, Rabu (16/07/2020) turun ke tengah masyarakat melakukan pencocokan dan penelitian (Coklit) data pemilih untuk Pilkada Medan 2020.

Hal ini disampaikan Ketua KPU Kota Medan, Agussyah R Damanik usai membuka kegiatan Gerakan Klik Serentak yang menandai dimulainya proses Coklit data pemilih tersebut.

Dia menjelaskan, dalam menjalankan tugas ini seluruh petugas wajib mengenakan Alat Pelindung Diri (APD) yang sudah mereka bagikan sebelumnya. Selain itu, seluruh petugas juga dipastikan bersih dari virus Covid-19 berdasarkan hasil rapid test yang sudah mereka jalani.

“4.294 petugas pemutakhiran data seluruhnya sudah menjalani rapid test kemarin. Dan yang reaktif langsung kita ganti dengan petugas yang baru. Sehingga yang turun ke lapangan merupakan mereka yang benar-benar bersih dari Covid-19,” ungkapnya.

Gerakan klik serentak berlangsung secara nasional. Kegiatan ini menandai dimulainya coklit data pemilih pada seluruh daerah yang akan menggelar Pilkada serentak 2020. (asarpua)

Penulis: Serasi Sembiring

Related News

Baskami Ginting Menyayangkan Buruknya Pengelolaan Medan Zoo

Redaksi

Kukuhkan Medan Kota Multikultural

Redaksi

Kapoldasu Terima Kunjungan DPP Horas Bangso Batak

Redaksi