ASARPUA.com – Medan – Pelaksana tugas (Plt) Walikota Medan Akhyar Nasution mengajak seluruh jamaah Masjid Ar Ridha Jalan Jala IX, Kelurahan Paya Pasir, Kecamatan Medan Marelan untuk bersama-sama melawan narkoba, sebab peredarannya saat ini sudah dalam tahap mengkhawatirkan. Bahkan, street crime (kejahatan jalanan) yang terjadi di Kota Medan selama ini pelakunya umumnya pencandu narkoba. Oleh karenanya Akhyar berharap perlawanan terhadap narkoba dapat dijadikan sebagai ladang jihad.
“Ayo, kita semua melawan narkoba, minimal menjaga seluruh anggota keluarganya, terutama anak-anak kita agar tidak terlibat narkoba. Peredaran narkoba saat ini sudah sangat meluas, korbannya tidak hanya remaja dan anak muda, tetapi juga orang tua,” kata Akhyar ketika melaksanakan Safari Jumat di Masjid Ar Ridha, Jumat (22/02/2020).
Selain berdampak buruk dengan kesehatan, jelas Akhyar, narkoba juga telah banyak merenggut jiwa pengkonsumsinya. Selain itu para pecandu narkoba juga rentan melakukan tindak kriminal, termasuk street crime yang sangat meresahkan masyarakat. Ditegaskan Akhyar, kondisi itu tidak dapat dibiarkan terus karena berdampak dengan iklim perekonomian.
“Jika kondisi Kota Medan tidak aman, selain investor tidak mau berinvestasi, juga tak akan ada yang mau mengunjungi Kota Medan. Tentunya ini akan membuat perekonomian kita akan terganggu, makanya mulai saat ini mari kita bersama-sama melawan dan memerangi narkoba,” ajaknya.
Dihadapan ratusan jamaah, Akhyar seperti biasa tidak lupa mengajak untuk mendukung gerakan “Yuk, Bikin Cantik Medan”. Dibilang Akhyar, seluruh lingkungan dan kelurahan sekarang bergerak untuk mempercantik lingkungan dan kelurahannya masing-masing. Selain rutin menggelar gotong royong, tempat-tempat yang selama ini dijadikan tempat pembuangan sampah ditata dan dijadikan taman.
Sebelumnya, Ketua BKM Masjid Ar Ridha H Suheri Yatim atas nama jamaah, mengucapkan selamat datang kepada Akhyar yang hadir dalam Safari Jumat didampingi Asisten Pemerintahan Musadad Nasution, Kadis Kebersihan dan Pertamanan Kota Medan H M Husni, Kabag Agama Setdako Medan Adlan, serta Camat Medan Marelan Yunus.(as-01)