20/04/2025
asarpua.com

SMP Negeri 4 Batam Gelar Gladi Sambut HUT ke-73 RI

ASARPUA.COM – Batam – Dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) ke-73 Kemerdekaan Republik Indonesia tahun 2018 Sekolah Menengah Pertama (SMP) Negeri 4 Batam menggelar berbagai macam acara kegiatan gladi terakhir dari pagi hingga sore hari, Kamis (16/08/2018).

Adapun berbagai macam kegiatan gladi yang terdiri dari marching band dan kegiatan-kegiatan lainnya, umumnya rata-rata di laksanakan di lingkungan sekolah SMPN 4 yang berada di daerah kawasan Jalan Ranai Bengkong tersebut, dan setiap acara kegiatan gladi tersebut di bimbing oleh Bapak Hengki yang juga selaku pembina kesiswaan.

Dengan penuh semangat Bapak Hengki mengatakan, “Acara kegiatan gladi ini sengaja kita lakukan untuk persiapan upacara dalam rangka menyambut HUT RI ke-73 di sekolah, dan juga untuk persiapan mengikuti acara kegiatan Pemerintah Kota (Pemkot) Batam Pawai Budaya di Bundaran Madani yang akan berlangsung pada tanggal 18/08/2018 dan yang pastinya hampir semua sekolah ikut serta dan ambil bagian dalam kegiatan tersebut,” ujar Hengki.

Segala bentuk kegiatan dalam acara Gladi yang di laksanakan oleh siswa-siswi SMP Negeri 4 Batam tersebut, tidak terlepas peranan penting Kepala Sekolah Ibu Desmizar. (as-frengky siahaan)

Related News

Puncak Arus Balik Angkutan Laut, Semua Pemudik Gratis ke Batam Diberangkatkan Hari Ini dari Belawan

Dedy Hu

Semarakkan HUT ke-73 RI, PTPN III Gelar Upacara dan Penyerahan PMP

Redaksi

Gubsu Dukung Rencana Pendirian STIQ di Sumut

Redaksi