ASARPUA.com – Asahan – Tim Supervisi Biro Operasi (Roops) Kepolisian Daerah Sumatra Utara (Poldasu), mengunjungi Polres Asahan, Selasa 03/09/2024). Kunjungan ini dalam rangka Ops Mantap Praja Toba 2024 dan Ops Hatra Toba 2024.
Kegiatan ini diikuti enam Polres jajaran Poldasu, yakni Asahan, Tanjungbalai, Batubara, Labuhanbatu, Labuhanbatu Selatan dan Polres Palas.
Tiba di Polres Asahan, Tim Supervisi yang dipimpin AKBP Triyadi, langsung disambut oleh Wakapolres Asahan Kompol I Kadek Hery Cahyadi beserta pejabat Polres lainnya.
Dalam arahannya, AKBP Triyadi menjelaskan kehadiran pihaknya untuk memberikan penjelasan terkait Ops Mantap Praja 2024 dan Ops Hatra Toba 2024. Katanya, pihaknya ingin memastikan kesiapan jajarannya dalam menghadapi dua operasi tersebut.
“Mana yang harus dilengkapi, apa saja yang kurang, mari kita benahi agar tidak ada kekurangan. Saya berharap rekan-rekan dapat melaksanakan kegiatan operasi ini dengan baik, dengan mekanisme yang ada,” ujar Triyadi.
Sebelumnya, Wakapolres Asahan Kompol I Kadek Hery Cahyadi mengucapkan selamat datang kepada rombongan Tim Supervisi Poldasu. Dalam laporannya, Kadek menyampaikan bahwa kegiatan ini diikuti pejabat dari enam Polres jajaran Poldasu.
“Kami mohon bimbingan dan arahan, serta petunjuk Pak Katim agar dapat bekerja dengan baik lagi,” sebutnya.
Kadek juga berharap, seluruh peserta dari kegiatan ini dapat menjalin komunikasi secara terbuka, sehingga bila ada kekurangan dapat segera diatasi. (Asarpua)
Reporter : Nirwan Pase